TIMES SAMARINDA, PACITAN – Semangat keikhlasan dan pengabdian para santri menjadi inspirasi bagi jajaran Polres Pacitan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Kapolres Pacitan AKBP Ayub Diponegoro Azhar menegaskan, santri memiliki peran besar dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Menurutnya, momentum Hari Santri Nasional bukan sekadar seremonial tahunan, melainkan ajang refleksi atas kontribusi nyata kalangan santri bagi bangsa.
“Perayaan Hari Santri Nasional ini tidak hanya seremonial atau guyon belaka. Kita perlu flashback bahwa santri memiliki peran penting dalam perjuangan kemerdekaan,” ujar Ayub, Rabu (22/10/2025).
Ayub menambahkan, semangat perjuangan, keikhlasan, dan dedikasi santri menjadi teladan bagi aparat kepolisian dalam menjalankan tugas pelayanan publik.
“Semoga nilai-nilai keikhlasan dan pengabdian para santri terus menginspirasi kami untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” harapnya.
Peringatan Hari Santri Nasional, kata dia, juga menjadi momen untuk memperkuat sinergi antara aparat penegak hukum dan kalangan pesantren dalam menjaga keutuhan bangsa serta menanamkan nilai-nilai cinta tanah air di tengah masyarakat.
"Ini wujud syukur serta bentuk penghargaan terhadap semangat juang para santri yang turut berperan menjaga keutuhan bangsa," tandas Kapolres Pacitan. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Nilai Keikhlasan dan Pengabdian Santri Jadi Inspirasi Polres Pacitan dalam Layani Masyarakat
Pewarta | : Yusuf Arifai |
Editor | : Ronny Wicaksono |